DECEMBER 9, 2022
Movie

Sekawan Limo Bikin Histeris dan Haru 2,2 Juta Penonton Ngomongin Film Ini, Ini Dia Sinopsis Lengkapnya

image
Sekawan Limo berhasil kumpulkan 2,2 juta penonton. (Star Vision)

ENTERTAINMENTABC.COM - Film komedi horor terbaru Sekawan Limo produksi Starvision, yang disutradarai oleh Bayu Skak, berhasil meraih perhatian besar di pekan ketiganya.

Dengan 2,2 juta penonton yang sudah terhibur, film Sekawan Limo ternyata membuat banyak orang tertawa terbahak-bahak sambil menangis haru, ditambah dengan nuansa horor yang bikin merinding.

Sinopsis film Sekawan Limo mengisahkan lima sahabat yaitu Bagas, Lenni, Dicky, Juna, dan Andrew—yang memulai petualangan mendaki Gunung Madyopuro.

Awalnya, perjalanan mereka tampak lancar, hingga penjaga pos pendakian memperingatkan mereka.

Menurut mitos, rombongan pendaki harus genap dan dilarang menoleh ke belakang.

Jika tidak, akan ada makhluk yang mengikuti mereka.

Tanpa disadari, mereka melanggar peraturan itu dan mulai mengalami teror horor yang tidak kunjung berhenti.

Terjebak dalam kegelapan malam 1 Suro, mereka akhirnya menyadari ada di antara mereka yang bukan manusia.

Kecurigaan pun muncul dan mereka saling menuduh satu sama lain—siapa sebenarnya yang merupakan hantu di antara mereka?

Kolaborasi terbaru Bayu Skak dengan Starvision dan produser Chand Parwez Servia melalui Sekawan Limo sukses besar, melampaui pencapaian film-film sebelumnya seperti waralaba Yowis Ben.

Film ini, yang tayang perdana pada 4 Juli 2024, memadukan dialog berbahasa Jawa khas Jawa Timuran dengan subtitle bahasa Indonesia, memberikan sentuhan autentik dan segar.

Selain menyutradarai, Bayu Skak juga berperan dalam film ini dan ikut mengisi soundtrack dengan lagu berjudul Gusti, Matur Nuwun.

Dengan bintang-bintang seperti Nadya Arina, Keisya Levronka, Dono Pradana, dan banyak lagi, Sekawan Limo menawarkan tontonan yang penuh dengan medok (logat) yang unik dan autentik.

Bayu Skak sendiri mengungkapkan rasa syukurnya, Tontonan yang full medok-nya autentik ini bisa bikin kepingkel lan kemekel. Capaian ini juga melampaui raihan karya saya sebelumnya bersama Starvision. 

Jadi, jika kamu belum menonton, segera cek bioskop terdekat dan rasakan sendiri kombinasi horor dan komedi yang bikin penasaran ini.***

 

Berita Terkait