DECEMBER 9, 2022
Teknologi

Makin Canggih Samsung Tambahkan Fitur Circle to Search ke Galaxy A dan Tab S9 FE

image
Pencarian menggunakan Circle to Search di HP Samsung. (Samsung)

ENTERTAINMENTABC.COM - Samsung terus memperluas fitur Circle to Search ke lebih banyak perangkat dengan memperkenalkan teknologi ini pada seri Galaxy A dan Galaxy Tab S9 FE.

Dengan fitur Circle to Search merupakan bagian dari kolaborasi berkelanjutan dengan Google.

Pembaruan fitur Circle to Search membuka berbagai kemungkinan baru untuk Galaxy A series dan Galaxy Tab S9 FE series serta memperkuat komitmen Samsung untuk menyediakan teknologi terdepan bagi lebih banyak pengguna Galaxy.

Fitur Circle to Search, yang sebelumnya menjadi favorit di perangkat seri Galaxy S24, kini tersedia pada lebih banyak model, termasuk Galaxy Z Flip6 dan Z Fold6.

Teknologi ini tidak hanya menawarkan cara baru untuk mencari informasi tetapi juga menambahkan kemampuan seperti penerjemahan satu halaman penuh, bantuan menyelesaikan pekerjaan rumah, dan pemindaian kode batang serta QR.

Sambutan positif dari pengguna mendorong Samsung untuk memperkenalkan fitur ini ke perangkat kelas pemula dan menengah.

Samsung berdedikasi untuk menghadirkan teknologi AI terbaik di kelasnya kepada khalayak yang lebih luas, memberdayakan pengguna dengan pilihan untuk bekerja lebih efisien, berkreasi lebih bebas.

Dan menikmati interaksi yang lebih kaya dan dipersonalisasi dengan perangkatnya.

Circle to Search, yang dikembangkan bersama oleh Google dan Samsung, memungkinkan pengguna untuk melakukan pencarian langsung dari layar perangkat.

Dengan fitur ini, kamu hanya perlu melingkari, menyorot, atau mengetuk di mana saja di layar untuk memilih teks, gambar, atau video yang ingin dicari, menghasilkan hasil pencarian yang lebih kaya berkat dukungan AI.***

Berita Terkait