DECEMBER 9, 2022
Music

Lagu Puspa Warni dan Tarian Natana Borneo Bikin HUT ke 79 RI Jadi Lebih Meriah di IKN

image
Lagu Puspa Warni karya legendaris Guruh Soekarno Putra.

ENTERTAINMENTABC.COM - Istana Negara di Ibu Kota Nusantara (IKN), Kalimantan Timur, menjadi saksi perayaan spektakuler dalam rangka memperingati HUT ke 79 RI pertama sebagai ibukota baru.

Lagu Puspa Warni dan tarian Natana Borneo jadi dua atraksi utama yang bikin suasana semakin meriah dan penuh semangat dalam momen HUT ke 79 RI. 

Adapun lagu Puspa Warni karya legendaris Guruh Soekarno Putra, dibawakan dengan penuh penghayatan oleh Mawar De Jongh, Novia Bachmid, dan Olivia Pardede.

Penampilan mereka membuat suasana di Istana Negara IKN semakin hidup.

Bersamaan dengan lagu Puspa Warni, tarian Natana Borneo memeriahkan acara dengan keindahannya.

Tarian ini terdiri dari Tari Dayak Kenyah dan Tari Jepen Kutai, dibawakan oleh berbagai kelompok seni dari Kalimantan Timur.

Yayasan Gubang Kutai Kartanegara, Sanggar Telabang Samarinda, Sanggar Borneo Benua Taka Penajam Paser Utara, Mawar Dance Company Balikpapan, dan Yonif 611 Awang Long Samarinda menunjukkan kekayaan budaya lokal yang memukau.

Perpaduan antara lagu dan tarian ini menciptakan suasana yang penuh semangat dan kebanggaan terhadap keragaman budaya Indonesia. Penampilan tersebut menambah keistimewaan peringatan HUT ke-79 RI, membuat setiap detiknya terasa spesial.

HUT ke-79 RI tahun ini diadakan secara hybrid di dua lokasi: Istana Negara Ibu Kota Nusantara (IKN) dan Istana Merdeka Jakarta. Presiden Joko Widodo memimpin upacara di IKN, sementara Wakil Presiden Ma'ruf Amin memimpin di Jakarta. Tema tahun ini, Nusantara Baru Indonesia Maju, menandai momentum transisi besar menuju ibu kota baru dan perubahan dalam pemerintahan.

Perayaan HUT ke-79 RI kali ini benar-benar meriah berkat penampilan spektakuler dari lagu Puspa Warni dan tarian Natana Borneo.

Istana Negara bergemuruh dengan semangat kebangsaan, menciptakan momen bersejarah yang akan dikenang sepanjang masa.***

 

Berita Terkait