DECEMBER 9, 2022
Gaya Hidup

Infused Water : Minuman Segar Baik Untuk Kesehatan, Simak Penjelasannya!

image
Ilustrasi infused water minuman segar untuk kesehatan. (PEXELS)

ENTERTAINMENTABC.COM - Infused water adalah minuman sehat yang dibuat dengan rendaman potongan buah-buahan, sayuran, dan rempah-rempah dalam air putih.

Biasanya minuman yang satu ini sering dijadikan alternatif kesehatan yang populer bagi orang-orang yang ingin menjaga tubuhnya tetap sehat. 

Proses pembuatan infused water sangat sederhana, kamu hanya perlu menyiapkan potongan buah segar, sayuran, atau rempah pilihan ke dalam wadah berisi air. 

Letakkan pada botol dan masukkan ke dalam kulkas  bahan yang dipilih lalu biarkan selama beberapa jam, agar rasa dan nutrisi dapat meresap ke dalam air.

Banyak orang yang sulit memenuhi kebutuhan hidrasi mereka, sehingga minuman yang satu ini bisa dijadikan pilihan, dengan rasa menyegarkan yang dapat menyehatkan badan. 

Selain itu, minuman ini  kaya akan antioksidan, dimana buah-buahan yang kamu pilih  seperti lemon, stroberi, dan jeruk mengandung senyawa yang dapat membantu melawan radikal bebas dalam tubuh yang berperan untuk  kesehatan kulit dan pencegahan penyakit.

Infused water juga dapat membantu dalam proses detoksifikasi, misalnya dengan menggunakan bahan seperti timun dan mint, minuman ini dapat mendukung fungsi hati dan ginjal, serta membantu mengeluarkan racun dari tubuh.

Bagi kamu yang ingin mengontrol berat badan, mengkonsumsi infused water ini adalah alternatif yang sehat untuk minuman manis, dengan rendah kalori yang memberikan rasa tanpa tambahan gula, membantu dalam menjaga pola makan yang seimbang.

Tak hanya itu saja manfaat lainnya adalah dapat meningkatkan energi, jika membuatnya dengan jahe atau lemon, yang dikenal dapat memberikan dorongan energi alami, yang sangat bermanfaat saat kamu merasa lelah atau lesu.

Untuk mendapatkan manfaat maksimal, pilihlah bahan-bahan segar dan organik, seperti dengan mengkombinasikan berbagai rasa yang tidak hanya meningkatkan kenikmatan, tetapi juga memberikan variasi nutrisi yang beragam.

Secara keseluruhan, infused water adalah pilihan yang cerdas untuk hidrasi yang lebih baik, kesehatan yang optimal, dan gaya hidup yang lebih aktif, dengan berbagai manfaatnya, tidak ada alasan untuk tidak mencoba cara menyegarkan ini.***

Penulis : Atikah 

Berita Terkait