Sinopsis dan Deretan Pemain Drakor Zombie Newtopia, Catat Tanggal Tayangnya
- Penulis : Mila Karmila
- Minggu, 15 Desember 2024 08:20 WIB
ENTERTAINMENTABC.COM - Drama Korea terbaru, Newtopia, siap menjadi tontonan yang memukau di awal 2025! Drama ini akan membawa Jisoo BLACKPINK dan aktor Park Jeong min ke layar kaca dengan kisah mendebarkan bertema zombie apocalypse.
Yuk, simak sinopsisnya dan catat tanggal tayangnya agar tidak ketinggalan
Disutradarai oleh Yoon Sunghyun, Newtopia mengisahkan perjuangan hidup di tengah serangan zombie yang menghancurkan kota.
Baca Juga: Profil Benny Blanco, Produser Hits Dunia yang Kini Jadi Tunangan Selena Gomez
Drama Newtopia ini mengikuti kisah Jae Yoon, seorang tentara muda yang tengah menjalani wajib militer.
Young Joo harus bertahan dari kekacauan itu sembari mencari cara untuk bertemu kembali dengan Jae Yoon.
Daftar Pemain Newtopia: Kolaborasi Bintang Besar
Drama ini juga semakin menarik dengan deretan pemain yang memukau:
1. Kim Jisoo sebagai Kang Young Joo
2. Park Jeong-min sebagai Lee Jae Yoon
3. Im Sung-jae sebagai Ra In Ho
Tanggal Tayang Newtopia: Jangan Sampai Ketinggalan
Baca Juga: Berikut Kisah Pertemuan Vior dan Vincent Kosasih Sampai Berujung Kepelaminan
Newtopia akan tayang perdana pada 7 Februari 2025 dengan total 8 episode.
Di Korea Selatan, drama ini bisa disaksikan melalui Coupang Play.
Untuk penggemar global, termasuk di Indonesia, drama ini akan tersedia di Prime Video, menjangkau penonton di 240 negara.
Jangan lewatkan aksi Jisoo BLACKPINK yang akan memukau di drama penuh emosi ini.***