Berikut Penyebab Los Angel Kebakaran Hebat, Dugaan Angin Santa Ana Hingga Hanguskan Ribuan Bangunan
- Penulis : Mila Karmila
- Sabtu, 11 Januari 2025 09:00 WIB
![image](https://img.entertainmentabc.com/2025/01/11/20250111080954WhatsApp_Image_2025-01-11_at_07_17_34_9854180e.jpg)
ENTERTAINMENTABC.COM - Kebakaran Los Angeles Belum Padam
Kebakaran hebat yang melanda Los Angeles, Amerika Serikat (AS), terus meluas hingga Jumat 10 Januari 2025.
Berdasarkan video yang beredar di media sosial, kobaran api terlihat menyapu kawasan Palisades hingga Pasadena, merembet ke pemukiman, bahkan kawasan bisnis.
Api Menghanguskan Ribuan Bangunan
Kobaran api yang dimulai pada Selasa 7 Januari 2025 ini memaksa ratusan ribu warga mengungsi.
Baca Juga: Loker Cirebon Terbaru, Buruan Daftar Sebelum Ketinggalan
Menurut laporan Associated Press, tujuh orang meninggal dunia, sementara ribuan bangunan dilaporkan hangus terbakar.
Dipicu oleh Angin Santa Ana yang Mematikan
Kebakaran ini dipicu oleh embusan angin Santa Ana yang berkecepatan lebih dari 112 km/jam. Meski kecepatan angin mulai mereda pada Kamis 9 Januari 2025, Badan Cuaca Nasional AS tetap memperingatkan potensi penyebaran api yang cepat karena kondisi cuaca ekstrem masih berlangsung.
Angin Santa Ana, yang sering muncul antara September hingga Mei, dipicu oleh tekanan tinggi di gurun barat daya AS yang bertemu dengan tekanan rendah di lepas pantai Pasifik.
Profesor Mingfang Ting dari Universitas Columbia menjelaskan bahwa angin ini dikenal sebagai angin katabatik, yaitu angin yang bertiup menuruni bukit dengan aliran udara hangat dan kering.
Kenapa Santa Ana Memicu Kebakaran?
Menurut Live Science, Santa Ana memiliki kelembapan udara yang sangat rendah, membuat vegetasi menjadi kering dan mudah terbakar.
Bahkan percikan api kecil bisa menyulut kebakaran besar. Angin ini tidak hanya memulai kebakaran, tetapi juga mempercepat penyebaran api dengan intensitas tinggi.
Beberapa wilayah di Los Angeles menjadi korban ganasnya kebakaran ini.