Kejutan Besar di Ending The Boys Season 4: Homelander Jadi Penguasa Amerika Serikat?
- Penulis : Mila Karmila
- Rabu, 24 Juli 2024 07:57 WIB
.png)
Konstitusi Amerika Serikat tidak mengizinkan seorang manusia super menjadi Presiden Amerika Serikat dan membuat Victoria Neuman dan putrinya menjadi buruan bagi Homelander.
Ketakutan akan dibunuh, Victoria Neuman meminta bantuan tim The Boys untuk bekerja sama membunuh Homelander dan menghentikan rencana pembentukan negara manusia super.
Setiap penggemar yang menyaksikan episode akhir dari series The Boys Season 4 pasti terkejut ketika Victoria Neuman bisa dibunuh oleh Billy Butcher dengan begitu mudahnya.
Billy Buthcer memiliki kekuatan baru setelah menggunakan Compoun V dan dapat tampaknya sulit dikalahkan, karena tentakelnya yang begitu kuat dan tidak bisa dihancurkan.
Kematian Victoria Neuman bisa memberikan dampak besar pada hubungan Billy Butcher dan Hughie pada musim kelima nantinya.
Di samping itu atas kematian Victoria Neuman juga bisa memberikan porsi lebih besar pada Zoe yang mungkin akan balas dendam pada Billy Butcher pada musim kelima berikutnya.
2. Kebimbangan Ryan
Karakter menarik lain dalam series The Boys Season 4 adalah Ryan yang nampak kebingungan memilih sisi jahat dari Homelander atau menjadi manusia super yang baik mengikuti keinginan ibunya.
Ryan membunuh Grace yang disadarinya ingin memanfaatkan kekuatannya untuk membunuh Homelander yang tidak lain adalah ayah kandungnya sendiri.
Perubahan Ryan juga menjadi alasan Butcher membunuh Neuman dengan alasan ingin menghentikan rencana The Boys yang bisa memusnahkan seluruh manusia super di dunia.