Nostalgia Abadi! 5 Game PS2 Ikonik yang akan Buat Kamu Kembali ke Tahun 2000-an
- Penulis : Mila Karmila
- Sabtu, 07 September 2024 21:21 WIB

ENTERTAINMENTABC.COM- Seiring dengan berkembangnya teknologi yang semakin canggih, industri game juga terus mengalami evolusi yang pesat terutama dalam perkembangan game PS2.
Namun bagi para pecinta Game tahun 2000-an, kenangan manis dari era konsol PlayStation 2 (PS2) tak akan pernah hilang.
PS2 yang dirilis pada tahun 2000 bukan hanya menjadi salah satu konsol terlaris sepanjang masa tetapi juga menyimpan banyak game ikonik yang masih dikenang oleh para penggemarnya hingga saat ini.
Berikut adalah beberapa game PS2 yang dijamin akan memberikan nostalgia masa kecil saat memainkannya.
1. Grand Theft Auto: San Andreas
Tidak lengkap rasanya ketika membahas daftar game PS2 tanpa menyebutkan GTA San Andreas.
Game yang diproduksi oleh Rockstar Games ini mengajak pemain untuk menjelajahi dunia terbuka yang luas dengan cerita yang mendalam.
Dengan settingan open world dalam kota San Andreas, game ini menawarkan kebebasan bermain yang luar biasa dan berbagai aktivitas yang membuat pemain tidak bosan dalam memainkannya.
Adanya berbagai macam misi yang dihadirkan seperti balapan mobil hingga misi-misi kriminal membuat GTA: San Andreas menjadi salah satu game yang paling populer di era PS2.
Baca Juga: Inilah Alasan Mengapa GTA San Andreas Masih Menjadi Game Legendaris 20 Tahun Setelah Rilis
2. Final Fantasy X