DECEMBER 9, 2022
Gaya Hidup

Ini Dia Kopi Nusantara yang Terkenal di Mancanegara dengan Citra Rasa yang Unik

image
Simak berbagai kopi khas Nusantara yang diminati sampai Mancanegara. (Pexels/@Pixabay)

ENTERTAINMENTABC.COM - Indonesia memiliki kopi khas nusantara dengan berbagai macam jenis yang tersebar di berbagai daerah.

Ibaratnya kopi nusantara bagaikan surga untuk para pecinta minuman pahit yang menawarkan cita rasa unik di setiap cangkirnya.

Keunikan dan cita rasa kopi nusantara yang berbeda dipengaruhi oleh berbagai faktor geografis sampai dengan teknik pengolahan yang berbeda-beda.

Baca Juga: Potret Dari Wulan Guritno Sedang Meminum Kopi Mengundang Perhatian Netizen: Pasti Sama sekali tidak ada gula

Berikut adalah beberapa jenis kopi Nusantara yang sudah terkenal di mancanegara, yaitu:

Kopi Gayo

Kopi Gayo dikenal dengan cita rasanya yang lembut dan tingkat keasaman yang cukup rendah.

Baca Juga: Menikmati Kelezatan Kopi Londo Sirukam di Ketinggian Bukit Barisan

Adapun aroma rempah dan rasa coklat dari kopi Gayo membuatnya sangat dicari oleh pasar internasional.

Disamping itu, proses penanaman kopi tanpa menggunakan pupuk kimia dan pengolahan biji kopi setelah proses panen yang ketat menjamin kualitas dari kopi ini.

Kopi Toraja

Baca Juga: SMSx Band Indie Jakarat Rilis Single Anyar berjudul Kopi Cinta, Ini Detail Lengkpanya

Kopi Toraja merupakan kopi khas asal sulawesi selatan.

Kopi ini memiliki biji  yang kuat dengan tingkat keasaman yang seimbang dan aroma yang membuat Kopi Toraja cukup diminati oleh para pecinta kopi. 

Adanya cita rasa yang kompleks dengan perpaduan berbagai aroma yang dihasilkan merupakan hasil dari proses fermentasi yang cukup unik dengan membiarkan biji kopi matang di dalam buah sebelum diproses menjadi bubuk kopi siap seduh.

Baca Juga: Bagaimana Nasib Beberapa Karakter One Piece Pada Akhir Arc Egghead? Simak Penjelasannya

Kopi Bali Kintamani

Kopi Bali Kintamani adalah kopi yang tumbuh di dataran tinggi Kintamani, Bali. 

Disamping itu, Kopi ini memiliki keunikan dengan adanya rasa buah-buahan seperti jeruk dan lemon.

Baca Juga: Okiku dari One Piece: Kisah Tragis dan Heroik dari Masa Kecil yang Menyedihkan hingga Jadi Pahlawan Wano

Meskipun demikian, dengan tingkat keasaman yang tinggi dan kepadatan bubuk kopi yang dihasilkan cenderung ringan membuat kopi ini menjadi sangat menyegarkan. 

Kopi Jawa

Pada dasarnya di pulau Jawa terdapat banyak sekali jenis kopi yang dihasilkan.

Akan tetapi, biji kopi yang terkenal dengan cita rasanya yang menarik adalah kopi yang berasal dari pegunungan Ijen dan Raung.

Dikenal dengan cita rasa manis dan pahit dengan perpaduan aroma rempah yang seimbang, menciptakan bubuk kopi yang banyak diminati oleh para pecinta kopi dengan tingkat kekentalan yang pekat.

Kopi Flores Bajawa

Kopi yang berasal dari Nusa Tenggara Timur ini memiliki cita rasa yang khas dengan aroma kopi dan tanah menambah daya tarik dari kopi ini.

Dilakukan secara tradisional dalam proses pengolahan biji kopi membuat keunikan dari cita rasa kopi tetap terjaga.

Oleh karena itu, kopi khas daerah Bajawa ini menjadi salah satu kopi yang memiliki cita rasa tersendiri dan hanya bisa diproduksi di Bajawa itu sendiri.

Itulah beberapa informasi terkait berbagai macam jenis kopi terbaik Indonesia yang terkenal di mancanegara.

Dengan berbagai jenis kopi yang berbeda di setiap daerah Nusantara, membuat cita rasa kopi yang dihasilkan memiliki keunikan tersendiri saat dinikmati terutama bagi para pecinta kopi.***

Penulis: Atthoriq Aziz

Berita Terkait