DECEMBER 9, 2022
Hiburan

Inilah Drama Drakor Penuh Intrik! Perselingkuhan dengan Saudara Ipar Membuat Penonton Gregetan

image
Rekomendasi drakor dengan tema perselingkuhan dengan saudara ipar selain Marry my Husband (Soompi)

ENTERTAINMENTABC.COM - Di dunia drakor, tema perselingkuhan antara saudara ipar telah menjadi magnet yang tak terbantahkan untuk menarik perhatian penonton.

Salah satu yang mencuri perhatian adalah "Marry my Husband", yang mengisahkan konflik rumit antara seorang suami dan saudara ipar istri yang terlibat dalam hubungan perselingkuhan yang melampaui batas.

Dalam drakor ini, cerita bermula saat sebuah ikatan keluarga yang kuat diuji oleh nafsu terlarang, mempertaruhkan semua nilai-nilai dan integritas yang pernah mereka yakini. Dengan twist dan plot yang menggugah, "Marry my Husband" berhasil meraih rating tinggi dan menggugah perasaan penonton dengan konflik emosional yang rumit.

Baca Juga: Drakor Miss Night and Day Bukan Satu-satunya! Ini Seri Lain yang Karakter Utamanya Berubah Wujud

Namun, tidak hanya "Marry my Husband" yang sukses dalam mengangkat tema ini. Beberapa judul drakor lain juga berhasil memukau penonton dengan cerita yang serupa. Mereka menyajikan perselingkuhan saudara ipar dengan pendekatan yang berbeda namun tetap mampu menggugah emosi penonton.

Ipar adalah maut sendiri adalah istilah yang menggambarkan hubungan perselingkuhan seorang pasangan rumah tangga dengan saudara iparnya sendiri.

Banyak terjadi dalam dunia nyata, kisah cinta perselingkuhan dengan saudara ipar ini juga banyak diadaptasi dalam beberapa judul drakor seperti yang bisa dilihat di bawah ini:

Baca Juga: Sinopsis Reprisal, Menelusuri Kisah Bruce Willis Pejuang Keadilan Melawan Dendam Tayang di Bioskop Trans TV

1. Perfect Marriage Revenge

Menjadi salah satu rekomendasi drakor perselingkuhan untuk disaksikan, Perfect Marriage Revenge patut Anda saksikan untuk menguji kesabaran sambil menyaksikan ironi dunia pernikahan.

Menceritakan Han Yi Joo yang diangkat sebagai anak angkat oleh sebuah keluarga mengalami kecelakaan yang ternyata membawanya ke masa lalu.

Baca Juga: Konser Bruno Mars Bakal Guncang Jakarta! Catat Tanggal, Tiket, dan Detail Lengkap hanya Di Sini

Han Yi Joo yang terbangun saat momen pertunangannya dengan Jung Se Hyeok berniat balas dendam dengan saudara angkatnya bernama Han Yoo Ra.

Han Yoo Ra yang berselingkuh dengan tunangannya dalam drakor Perfect Marriage Revenge bermaksud untuk balas dendam dengan cara paling menyakitkan.

2. The Forbidden Marriage

Baca Juga: Cara Beli Tiket Konser Bruno Mars di Jakarta 2024 Langkah Mudah dan Aturan Penting!

Menceritakan zaman lampau kerjaan Korea Selatan, menceritakan pencarian seorang raja yang berusaha menemukan seorang istri baru setelah istri pertamanya meninggal.

Hingga datanglah seorang penipu bernama Ye So Rang yang berusaha mencuri hati sang raja dengan alasan kerasukan roh istri yang sudah meninggal.

Usaha Ye So Rang ini berusaha digagalkan oleh saudara tirinya bernama Ye Hyun Hee yang ingin menggagalkan pernikahan So Rang dengan sang raja.

Baca Juga: Viral! Drakor Hierarchy Mendominasi Netflix, Intip SInopsisnya yang penuh Intrik dan Misteri di Sekolah Elite

3. Brilliant Legacy

Meskipun termasuk sebagai drama seri lama, Brilliant Legacy termasuk sebagai judul drakor percintaan dan perselingkuhan yang direkomendasikan untuk disaksikan.

Menceritakan Yu Seung Mi yang diperankan Moon Chae Won yang berusaha merebut kekasih dari saudara tirinya sendiri dengan segala cara.

Baca Juga: Sinopsis Automata: Masa Depan dan Moralitas Manusia Bertarung dengan Kecerdasan Buatan Tayang di Bioskop Trans TV

Moon Chae Won yang biasanya berperan karakter protagonis sukses memerankan karakter perempuan menyebalkan dalam drakor Brilliant Legacy yang tayang tahun 2009 silam ini.**

Berita Terkait