Pemeran Karakter Nico Robin dalam One Piece Live Action Live Berasal dari Rusia? Inilah Sang Aktris Lera Abova
- Penulis : Mila Karmila
- Minggu, 22 September 2024 19:52 WIB
ENTERTAINMENTABC.COM - Salah satu karakter yang paling dinantikan oleh penggemar dari One Piece Live Action musim keduanya adalah Nico Robin, arkeolog misterius dari Bajak Laut Topi Jerami.
Oleh karena itu, Netflix telah memilih Lera Abova untuk memerankan Nico Robin dalam One Piece Live Action dan mendapat sambutan positif dari para penggemar.
Nico Robin dalam One Piece Live Action adalah karakter yang sangat disukai dengan keahlian bertarungnya serta kemampuan memanipulasi bagian tubuh menggunakan buah iblis Hana Hana.
Baca Juga: Mengenal Para Komandan Divisi Armada Bajak Laut Topi Jerami dalam Dunia One Piece
Dengan begitu ini menjadikannya salah satu anggota kru Bajak Laut Topi Jerami yang paling berbahaya dan cerdas.
Disamping itu, Lera Abova dianggap sebagai pilihan yang tepat untuk memerankan Robin bukan hanya karena penampilannya yang menarik tetapi juga karena ia memiliki latar belakang yang relevan sesuai dengan karakter yang akan ia perankan.
Terlihat dalam salah satu kolom SBS volume 56, Eiichiro Oda menjelaskan bahwa Nico Robin berasal dari Rusia yang secara kebetulan merupakan negara asal Lera Abova.
Baca Juga: Pasukan Revolusi One Piece Siapa Saja? Intip Kekuatan dan Keunikan Mereka Selengkapnya
Adanya kehadiran Sang Aktris dalam musim kedua serial ini diperkirakan akan membawa warna baru terutama karena ia akan berduet dengan Joe Manganiello yang berperan sebagai Sir Crocodile, salah satu antagonis utama dalam cerita One Piece.
Oleh sebab itu, kolaborasi antara Nico Robin dan Sir Crocodile adalah salah satu aspek yang paling ditunggu-tunggu dalam musim kedua.
Di sisi lain, meskipun Lera Abova lahir di Rusia ia kemudian pindah dan menetap di Jerman tempat di mana ia mulai membangun karirnya.
Baca Juga: Kolaborasi Epic Dim Mak x One Piece Memukau di New York Fashion Week 2024 dengan Koleksi SS25
Dikenal dengan penampilan unik serta bakat artistiknya.
Dengan ini, Lera meraih kesuksesan di dunia modeling sebelum akhirnya menapaki dunia akting.
Sebelum terjun ke dunia akting, Sang Aktris sudah mengukir berbagai prestasi sebagai model profesional.
Baca Juga: Apakah One Piece boleh Ditonton Anak Kecil? Berikut Informasi Selengkapnya
Sehubungan dengan karirnya yang sudah bekerja sama dengan berbagai brand kelas atas seperti Dior, Versace, dan Chanel.
Tidak hanya itu, ia juga sering muncul di berbagai majalah fashion internasional seperti Vogue dan Harper's Bazaar.
Karena itulah pencapaian berbagai prestasi tersebut memperkuat reputasinya di industri fashion global.
Baca Juga: Inilah Log Pose, Alat Navigasi Khusus di Perairan Grand Line dalam Dunia One Piece
Awal mula debut akting Lera terjadi pada tahun 2019 dalam film aksi-thriller Anna yang disutradarai oleh Luc Besson.
Dalam film tersebut, Sang Aktris beradu akting dengan nama-nama besar seperti Sasha Luss dan Cillian Murphy.
Perannya dalam film ini membuka jalan bagi karier aktingnya yang semakin meningkat dengan pesat.
Pada tahun 2022, Ia juga tampil dalam serial spin-off Pitch Perfect: Bumper in Berlin sebagai Thea.
Dengan penampilannya dalam serial ini semakin mengokohkan posisinya sebagai aktris berbakat di dunia hiburan.
Kesuksesannya dalam industri film dan fashion menarik perhatian banyak sutradara serta produser internasional.
Netflix, sebagai salah satu platform streaming terbesar melihat potensi besar dalam diri Lera dan memutuskan untuk memberinya peran penting sebagai Nico Robin dalam serial One Piece Live Action.
Dengan segala prestasinya, Lera Abova siap memberikan penampilan terbaiknya dalam musim kedua One Piece Live Action.
Perannya sebagai Miss All Sunday tidak hanya akan memberikan warna baru dalam alur cerita tetapi juga memberikan gambaran yang lebih fresh pada karakter yang sudah begitu dicintai oleh penggemar manga dan anime.
Para penggemar kini menantikan bagaimana Lera akan menghidupkan karakter Nico Robin dengan segala kecerdasan dan pesonanya pada musim keduanya nanti.***
Penulis: Atthoriq Aziz