DECEMBER 9, 2022
Teknologi

Jaga Kesehatan Mentalmu dengan Huawei Watch GT5: Asisten Pintar yang Wajib Dimiliki

image
Tampilan jam tangan Huawei watch GT5 dengan ikon yang menggemaskan menjadi gambaran kondisi emosi saat pengguna menggunakan (ANTARA)

ENTERTAINMENTABC.COM - Kesehatan mental kini jadi topik hangat, terutama di kalangan dewasa muda.

Menurut studi terbaru dari Harvard Graduate School of Education berjudul "Making Caring Common," kaum dewasa muda mengalami masalah kesehatan mental lebih tinggi dibanding remaja.

Penelitian ini menunjukkan bahwa individu berusia 18-25 tahun di AS memiliki tingkat kecemasan dan depresi dua kali lipat dibandingkan remaja.

Baca Juga: POCO C75 Ponsel Pintar Terjangkau dengan Performa Ekstrem yang Bikin Kamu Tampil Beda

Apa yang menyebabkan ini? Beberapa faktor, seperti kekhawatiran finansial, tekanan prestasi, dan kurangnya makna hidup, menjadi pemicu utama.

Sayangnya, banyak orang tidak menyadari tanda-tanda kelelahan mental.

Tubuh kita memberi sinyal—seperti mudah lelah atau susah tidur—tapi sering kali kita mengabaikannya.

Baca Juga: Tiket Lisa BLACKPINK Fan Meetup 2024 Turun Drastis : Ini Kesempatan Emas bagi LILIES!

Di sinilah Huawei hadir dengan solusi inovatif melalui Huawei Watch GT5 series.

Jam tangan pintar ini dilengkapi dengan sistem HUAWEI TrueSense, yang berfungsi sebagai asisten pemantauan kesehatan mental.

Fitur Emotional Wellbeing Assistant dirancang khusus untuk membantu dewasa muda menjaga kesehatan mental mereka dengan lebih baik.

Baca Juga: Karedok vs Pecel: Dua Hidangan Segar yang Menggoda Selera, Mana Favoritmu?

Bagaimana cara kerjanya? HUAWEI TruSense System memanfaatkan data RRI interval untuk menganalisis aktivitas saraf otonom.

Halaman:
1
2
3

Berita Terkait