Siapa Mantan Toksik Rose BLACKPINK? Spekulasi Panas, Evan Mock hingga Jaden Smith Terseret
- Penulis : Mila Karmila
- Minggu, 08 Desember 2024 10:00 WIB

Gaya Rosé dalam video klip tersebut, seperti hoodie dan topi terbalik, mengingatkan penggemar pada tren fesyen skater.
Jason Choi Ikut Terseret
Tak hanya Jaden Smith, nama Jason Choi, pemilik toko skateboard, juga ikut terseret. Ini karena Rosé mengikuti akun pribadinya, @vampirehollie, di Instagram.
Ketika spekulasi semakin liar, Jason bahkan memposting foto bunga mawar di Instagram Story, yang dianggap sebagai kode oleh warganet.
Baca Juga: Rose BLACKPINK Ungkap Rahasia di Balik Tur Dunia: Saat Itu Masa Terburuk Hidupku
Namun, Jason akhirnya angkat bicara.
Dalam sebuah Story Instagram, ia membantah rumor tersebut.
Jason mengaku hanya seorang penggemar Rosé dan meminta penggemar berhenti mengirim komentar kebencian.
Baca Juga: Rose BLACKPINK Rilis Single Toxic Till The End, Kisah Cinta Toxic yang Bikin Baper
Evan Mock, Sosok dalam Video Klip?
Nama Evan Mock juga mencuat karena ia menjadi model video klip Toxic Till the End.
Evan adalah aktor, model, dan pemain skateboard berdarah campuran Filipina yang dikenal lewat video viralnya bermain skateboard.
Dalam video klip, Rosé dan Evan digambarkan sangat intim, bahkan berbagi ciuman di salah satu adegan.
Baca Juga: Terjemahan Lagu Toxic Till The End Rose BLACKPINK, Kisah Cinta Beracun yang Bikin Hati Tersakiti
Estetika video klip ini memadukan suasana romantis dan nostalgia.