Mengenal Starscream, Sosok Antagonis Utama dalam Film Transformers One
- Penulis : Mila Karmila
- Sabtu, 21 September 2024 06:14 WIB

Memiliki suara yang khas membuat Buscemi akan membawa gambaran baru pada sang letnan yang selama ini dikenal dengan suaranya yang serak dan berbahaya.
Trailer terbaru dari Transformers One menampilkan Starscream yang duduk di atas singgasana yang menjadi bukti kuat sebagai pemimpin yang berkuasa dalam film ini.
Dalam berbagai adaptasi serial Transformers, Prajurit Decepticons ini seringkali digambarkan sebagai seorang pengkhianat yang berusaha mengambil alih kekuasaan dari Megatron.
Baca Juga: Transformers One Kenalkan Elita One dengan Kemampuan Misterius, Jangan Lewatkan Detailnya
Dengan penelusuran yang lebih mendalam pada film Transformers One, alasan pengkhianatan Sang letnan di masa depan akan terasa lebih masuk akal dan perseteruannya dengan Megatron akan memiliki dasar yang kuat.
Film ini siap untuk memperkenalkan versi baru dari Starscream yang tetap setia pada karakter aslinya tetapi dengan nuansa antagonis yang lebih besar.
Perannya sebagai penjahat utama dalam film ini menandai perubahan signifikan dalam perjalanan karakter ini dari letnan licik menjadi ancaman besar bagi Autobots dan Decepticons.
Baca Juga: Pasukan Revolusi One Piece Siapa Saja? Intip Kekuatan dan Keunikan Mereka Selengkapnya
Ditambah Steve Buscemi sebagai pengisi suara, Transformers One Memberikan peluang baru bagi Sang letnan untuk bersinar sebagai tokoh antagonis yang lebih bersinar dan menakutkan.
Bagi para penggemar Transformers, Film ini akan menjadi pengalaman menarik yang mengungkap asal-usul para karakter favorit dengan menelusuri ambil pandangan dari sisi yang berbeda dari beberapa tokoh ikonik seperti Starscream.
Film ini diharapkan akan memberikan penjelasan yang lebih lengkap tentang perseteruan Autobots dan Decepticons dengan Starscream sebagai salah satu pusat pemicu konflik yang menarik.***
Baca Juga: Kolaborasi Epic Dim Mak x One Piece Memukau di New York Fashion Week 2024 dengan Koleksi SS25
Penulis: Atthoriq Aziz