Profil Juri Ardiantoro Jabat Wamensesneg di Kabinet Merah Putih Lengkap dengan Perjalanan Kariernya
- Penulis : Mila Karmila
- Senin, 18 November 2024 15:00 WIB

ENTERTAINMENTABC.COM - Presiden Prabowo Subianto resmi menunjuk Juri Ardiantoro sebagai Wakil Menteri Sekretaris Negara (Wamensesneg) dalam Kabinet Merah Putih.
Juri Ardiantoro kini akan mendampingi Menteri Sekretaris Negara, Prasetyo Hadi, untuk menjalankan berbagai tugas penting di pemerintahan.
Sebelumnya, ia dikenal sebagai figur yang aktif dalam dunia kepemiluan dan komunikasi politik.
Profil Juri Ardiantoro, lahir di Brebes pada 6 April 1973 dari keluarga sederhana dan religius.
Sebagai anak kelima dari enam bersaudara, ia mendapatkan kesempatan emas untuk menempuh pendidikan tinggi.
Ia menyelesaikan studi S-1 di IKIP Jakarta (kini Universitas Negeri Jakarta) jurusan Pendidikan Sejarah pada 1999.
Selama masa kuliah, ia aktif di berbagai organisasi, termasuk Himpunan Mahasiswa Sejarah, Majalah Didaktika, dan Persatuan Mahasiswa Islam Indonesia (PMII).
Setelah lulus, ia sempat mengajar di SMA Labschool Jakarta.
Ia kemudian melanjutkan studi S-2 di Universitas Indonesia jurusan Sosiologi, diikuti dengan gelar doktoral di Universiti Malaysia.
Baca Juga: Profil Bambang Eko Suhariyanto Wamen Sekretaris Negara Jenderal TNI dengan Segudang Prestasi
Karier Dari Pemantau Pemilu hingga Ketua KPU