Perkuat Imun Tubuh dengan 7 Rempah Ini Selama Musim Hujan
- Penulis : Mila Karmila
- Jumat, 08 November 2024 19:00 WIB

ENTERTAINMENTABC.COM - Saat musim hujan, seringkali membawa suasana sejuk dan menyegarkan, tetapi juga meningkatkan risiko kesehatan akibat cuaca yang dingin dan lembap. Kondisi ini membuat tubuh lebih rentan terhadap infeksi seperti flu, batuk, dan radang tenggorokan.
Rempah-rempah memiliki kandungan zat aktif yang dapat memperkuat sistem kekebalan tubuh dan melawan berbagai kuman penyebab penyakit.
Di musim hujan ini, beberapa jenis rempah bisa membantu menjaga daya tahan tubuh sekaligus memperbaiki pencernaan yang juga rentan terganggu.
Baca Juga: Pola Makan Ini Ternyata Bisa Bantu Kontrol Gula Darah Efektif untuk Diabetes, Dan Mudah Diikuti
Meningkatkan asupan rempah-rempah selama musim hujan dapat membantu tubuh lebih siap menghadapi perubahan cuaca dan serangan infeksi.
Berikut 7 rempah yang efektif memperkuat kekebalan tubuh dan melawan infeksi:
1. Kunyit
Baca Juga: Makanan Terbaik untuk Penderita Stroke yang Wajib Dicoba
Kurkumin dalam kunyit terkenal sebagai antiradang dan antioksidan.
Mengonsumsinya dengan susu hangat atau dalam makanan membantu melawan flu, batuk, dan radang tenggorokan.
2. Jahe
Baca Juga: Tips Memilih Bahan Pakaian yang Nyaman Saat Musim Hujan dari Sansa Enandera, Pendiri Si.Se.Sa.
Jahe kaya akan sifat antiradang dan antimikroba, membantu meredakan sakit tenggorokan dan mual.